Sabtu, 21 Agustus 2010

Dunia Fantasi (Dufan)

Pada postingan terdahulu telah di postingkan mengenai Taman Impian Jaya Ancol atau Ancol Bay City, tentunya kurang lengkap bila kita tidak menggambarkan wahana-wahana rekreasi keluarga yang ada di dalamnya. Kali ini Selera Wisata akan menggambarkan sedikit tentang Dufan.
DUFAN mulai dibangun pada tahun 1983 dan diresmikan pada tanggal 29 Agustus 1985, lokasinya terletak di kawasan wisata terpadu Taman Impian Jaya Ancol-Jakarta Utara, menempati luas laha sekitar 9,5 hektar.
Dufan memiliki maskot yang salah satunya adalah Kera Bekantan atau Baboon sebagai simbolnya, selain itu masih ada maskot-maskot yang lainnya yang hadir di dufan seperti Kodok Gemuk, Bison jenaka, Tapir genit babi rakus dan masih banyak lagi yang lainnya. semuanya itu digambarkan sebagai simbol atau lambang kegembiraan.
Di dalamnya, Dufan berisikan wahana -wahana permainan yang sangat menarik dan dapat memacu adrenalin, sehingga pengunjung yang datang diharapkan dapat merasakan sensasi kegembiraan dan kesenangan setelah menikmati berbagai permainan-permainan yang ada di dufan. Selain wahana permainan, didalamnya juga terdapat toko-toko suvenir, warung jajanan serta resto dan terdapat juga even-even atraksi yang hadir setiap saat.
Lokasi Dufan dibagi dalam beberapa kawasan, hal ini diharapkan dapat membangkitkan imajinasi  pengunjung merasakan sensasi berjalan-jalan melewati kawasan dan suasana artistiknya eksterior taman di setiap kawasan. Seperti Kawasan Jakarta pada masa dahulu kala, Kawasan Balada Kera, Kawasan Amerika, Kawasan Istana, Kawasan Eropa, Kawasan hikayat, Yunani dan Indonesia.
Kawasan Jakarta
  • Wahana Turanga-rangga
Merupakan permainan komidi putar. wahana ini sangat cocok buat anak-anak ataupun sebagai langkah awal bermain sebelum mencoba wahana lainnya.



Kawasan Balada  Kera

  •  Wahana Balada Kera 
Merupakan panggung opera karikatur yang di lakonkan boneka-boneka berupa hewan-hewan seperti Baboon, Simpanse dan gorilla. Yang paling berkesan setiap kali berkunjung yakni saat mendengarkan lagu "Surilang Jot-njtotan" di wahana ini cukup menghibur bagi pengunjung anak-anak. selain itu bisa sebagai tempat peristirahatan sementara, karena ber-AC. setelah berjalan -jalan di areal dufan yang panas terik.
  • Ubanga-Banga
Merupakan wahana permainana Bom bom car yang diperuntukkan untuk untuk anak setinggi maksimal 125 Cm





Kawasan Amerika
  • Niagara
Kereta luncur Niagara gara, yaitu perahu berbentuk balok kayu yang meluncur bertualang mengikuti arus air. Kemudian, pada klimaksnya, naik setinggi 10 meter dan terjun seolah-olah mencebur mengikuti air terjun sungai-sungai di Amerika.

  • Lorong Sesat
Lorong Sesat, terdiri dari lorong berdinding kaca sepanjang lebih dari 90 meter, memberi refleksi tak terbatas sehingga terasa seakan tak ada dimensi ruang dan kita seperti susah menemukan jalan keluar setelah masuk kedalamnya.


  • Poci Poci
Adalah permainan Poci tunggang yang digerakkan berkeliling menurut pusatnya dan berputar seperti planet mengitari matahari.



  •  Rumah Miring
Rumah miring ini merupakan bangunan rumah kayu bergaya country, pengunjung akan menikmati pengalaman aneh, seolah-olah kehilangan orientasi gravitasi. dengan kondisi alur jalan yang dibuat miring hingga arah keluar.


Kawasan Istana
  • Istana Boneka
Istana ini dirancang dengan nuansa gabungan 10 gaya bangunan arsitektur Indonesia,dan juga dari mancanegara yang dibentuk menjadi sebuah bangunan baru, dan berwarna-warni sehingga memberi kesan semarak dan unik. Di dalamnya, sambil berperahu, pegunjung diajak menjelajahi dan merasakan beragam budaya etnis seluruh nusantara maupun berbagai bangsa, diiringi lagu rakyat setempat yang mengesankan. Didalamnya ada sekitar 600 Boneka. Wahana ini merupakan bangunan tertutup yang dilengkapi dengan penyejuk ruangan sehingga cocok dinikmati sebagai tempat peristirahan sementara setelah menjelajahi panas teriknya areal Dufan. Dan juga menyenangkan serta menghibur bagi anak-anak untuk bermain.

Kawasan Indonesia
  •   Alap-Alap
Hampir sama persis dengan wahana Halilintar, bedanya kalau alap-alap diperuntukkan untuk anak-anak dengan alur yang lebih pendek. namun demikian orang tua juga bisa menaikinya untuk menemani anak-anak tersebut dalam bermain.
  • Tornado
Wahana ini beroperasi sejak 10 Juni 2007, diresmikan oleh Gubernur Jakarta Sutiyoso. Wahana ini juga sangat memacu adrenalin karena cara pengoperasiannya,yaitu saat mulai kita langsung naik keatas lalu kita dijungkir balikkan. Begitu juga saat kita diturunkan juga dijungkir balikkan. wahana ini juga menyenangkan

Kawasan Eropa
  •  Kincir-Kincir  
adalah sebuah wahana permainan yang berupa kincir-kincir raksasa yang akan memutar penumpang ke segala arah.
  •  Hysteria
Wahana permainan ini yang tergolong terbaru. Hysteria berupa menara setinggi 56 meter. Di wahana ini, pengunjung dapat merasakan desiran adrenalin saat ditembakkan ke atas dengan kecepatan mencapai 4 G dan kemudian dijatuhkan dengan kapasitas minus 1 G. Satu menara memiliki kapasitas 12 tempat duduk. Ancol akan berencana membuat dua menara.

  •  Panggung Maksima
panggung maksima adalah panggung dimana biasanya para musisi, koreografer serta dramawan terkenal di negeri ini mementaskan karyanya. Artis yang pernah mementaskan karyanya disini, antara lain adalah Guruh Soekarno Putra, N. Riantiarno, Harry Rusli. biasanya setiap hari sabtu sering diadakan acara dufan show acara ini kurang lebih mementaskan 300 artis studio fantasi. beberapa acara yg pernah di adakan di panggung maksima yaitu operet sleeping beauty, putri salju,dufan incredible extravaganza,bon aniversaire dunia fantasi,zabogar,junggle night fantasy,jesus crist superstars,dufan super stars show,opera rama shita legenda masa depan,opera mahabaratha,opera fantasia,dufan dan dufi di dunia mimpi,dufan show ulang tahun ke 18, dufan show lebran, dufan show natal, dufan show sampek engtay,dufan show perang bintang,colour guard show,dan percusion attraction.

Kawasan Asia
  •  Baku Toki
Baku Toki adalah permainan bom-bom car sama persis dengan ubanga-banga, bedanya kalo baki toki dimainkan untuk pengunjung dengan tinggi minimal 125 cm, jadi permainan ini bisa untuk anak-anak maupun orang dewasa, sedangkan ubanga-banga hanya untuk anak-anak.

  •  Bianglala
Merupakan Kincir setinggi 33 meter. Adalah salah satu bangunan tertinggi di Dunia Fantasi, bila kita berada di bagian atas kincir, kita akan dapat melihat cakrawala laut serta bangunan-bangunan seisi Dunia Fantasi. Bianglala dibangun dengan arsitektur dan ornamen bernuansa warna khas Thailand.
  •  Gajah Bledug
Sama halnya dengan komidi putar, hanya saja gajah terbang yang dijadikan tempat duduk bagi pengunjungnya.



  •  Kora Kora
adalah wahana berbentuk kapal besar yang berayun hampir 90 derajat. Sensasi yang diberikan pada wahana ini adalah kegerian pada saat berada dipuncak ketinggian dan pada saat berayun turun.

Kawasan Hikayat
  •  Burung Tempur
Sejenis komidi putar dengan tempat duduk bagi pengunjung berbentuk burung Condor.


  •  Perang Bintang
Adalah wahana yang dibangun dengan latar lingkungan masa depan. Pengunjung dipersiapkan seakan akan sedang mengarungi angkasa luar dengan menaiki kendaraan semacam piring terbang yang dilengkapi dengan persenjataan laser.

  •  Rajawali
Permainan ini hampir mirip dengan poci-poci, bedanya pada rajawali bentuk tunggangnya digambarkan burung dan juga mengambil pola bermain di putar sambil naik turun mengikuti sumbunya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar